Selasa, 15 Maret 2016

Penanganan Telpon (ADM PERKANTORAN)


penanganan telepon

(Handling Telepon)

Suatu saat mungkin kamu akan bekerja di salah satu perusahaan. Sekedar informasi singkat perihal tata krama menggunakan telepon sangat perlu untuk di pelajari, ada beberapa langkah yang harus diperhatikan, yaitu sebagai berikut:
a.     Tata cara menangani telepon ke luar

1) Sediakan pensil dan kertas untuk mencatat seperlunya!
2) Siapkan nomor telepon yang dikehendaki, jangan mengangkat telepon sebelum nomor telepon di ketahui!
3) Setelah di angkat, dengarkan nada pilih dan barulah memutar nomor telepon yang di kehendaki!
4) Kalau yang dipanggil kedengaran mengangkat teleponnya, katakanlah nama kantor atau instansi dan nomor telepon yang kita kehendaki!
5) Bicaralah secara singkat, sopan, dan jangan bicara yang bukan-bukan!
6) Jika pembicaraan kurang memuaskan karena adanya gangguan telepon, jangan mengetuk-ngetuk kait telepon!
7) Jika pembicaraan sudah habis, letakkan telepon secara perlahan dan jangan sampai dalam keadaan miring!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar